Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Kapolres OKU Timur AKBP. Kevin Leleury, S.I.K, M.Si Pimpin Sertijab Kasat Resnarkoba dan 2 Kapolsek

Sabtu, 22 Maret 2025 | Maret 22, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-03-22T13:35:55Z

OKU Timur, Sumsel - okuraya.info
Kapolres OKU Timur Polda Sumsel, AKBP Kevin Leleury, S.I.K., M.Si., memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kasat Resnarkoba, Kapolsek Madang Suku I, dan Kapolsek Belitang III pada Sabtu (22/03/2025) pukul 16.00 WIB di Aula Rekrim Polres OKU Timur.

Serah terima jabatan ini berdasarkan Keputusan Kapolda Sumsel Nomor: Kep/124/III/2025 tanggal 18 Maret 2025. Adapun pejabat yang dimutasi adalah:

1. Kasat Resnarkoba dari AKP Dedy Suandy, S.H. kepada IPTU Guntur Iswahyudi, S.H.

- AKP Dedy Suandy kini menjabat sebagai Kasat Resnarkoba Polres PALI Polda Sumsel.

- IPTU Guntur Iswahyudi sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Semendo, Polres Muara Enim.



2. Kapolsek Madang Suku I kini dijabat oleh IPTU Dodi Mardani, S.H., menggantikan AKP Dwi Hendro (Alm.)

- IPTU Dodi Mardani sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Buay Sandang Aji, Polres OKU Selatan.



3. Kapolsek Belitang III dari IPTU Dian Idaman, S.H., S.I.P., M.Si., M.H. kepada IPTU Sapariyanto, S.H.

- IPTU Dian Idaman kini menjabat sebagai Kasat Resnarkoba Polres Banyuasin.

- IPTU Sapariyanto sebelumnya menjabat sebagai Kasubbagbinkar Bag SDM Polres OKU Timur.


Dalam amanatnya, Kapolres OKU Timur AKBP Kevin Leleury menegaskan bahwa mutasi jabatan merupakan hal yang wajar dalam institusi Polri sebagai bentuk penyegaran dan penghargaan atas kinerja serta pengabdian anggota.

"Mutasi jabatan bukan hak absolut personel, tetapi merupakan kewenangan pimpinan Polri berdasarkan penilaian prestasi, dedikasi, loyalitas, dan rekam jejak yang tidak tercela," ujar Kapolres.

Kapolres juga berpesan kepada pejabat baru agar segera beradaptasi, mengenali wilayah tugas, serta menciptakan inovasi guna meningkatkan kinerja satuan. Selain itu, ia mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi dan loyalitasnya, serta kepada ibu-ibu Bhayangkari yang telah mendukung suami dalam bertugas.

Kapolres menekankan pentingnya meningkatkan kuantitas dan kualitas kinerja, serta membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat melalui silaturahmi dan anjangsana. Ia juga mengingatkan agar seluruh personel memberikan pelayanan prima kepada masyarakat tanpa membebani mereka.


Upacara Sertijab ini turut dihadiri oleh Wakapolres OKU Timur, Pejabat Utama Polres OKU Timur, serta jajaran personel Polres OKU Timur.

Dengan adanya rotasi jabatan ini, diharapkan kinerja Polres OKU Timur semakin optimal dalam memberikan pelayanan dan keamanan bagi masyarakat.
@aTa



Polsek Buay Madang Berhasil Tangkap Dua Pelaku Pencurian dengan Pemberatan

Buay Madang, OKU Timur — okuraya.info Polsek Buay Madang, Polres OKU Timur, Polda Sumsel berhasil mengungkap dan mengamankan dua...

×
Berita Terbaru Update